Gelar Latihan Pra Operasi, Polres Rote Ndao Siap Amankan Perayaan Paskah Di Wilayah Kabupaten Rote Ndao

Gelar Latihan Pra Operasi, Polres Rote Ndao Siap Amankan Perayaan Paskah Di Wilayah Kabupaten Rote Ndao
Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST, M.K.P. saat memimpin dan membuka langsung kegiatan Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2024 Polres Rote Ndao di Aula Wirasatya, Rabu (20/03).

www.tribratanewsrotendao.com – Rote, Dalam rangka menyambut perayaan hari raya Paskah 2024, Kepolisian Resor Rote Ndao menggelar Latihan Pra Operasi yang dilaksanakan di Aula Wirasatya Mapolres Rote Ndao, Rabu (20/03/2024).

Latihan pra operasi dengan tema “Dalam Rangka Perayaan Pengamanan Paskah 2024”, dipimpin dan dibuka langsung oleh Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST, M.K.P. yang didampingi Kabag Ops AKP Aries Dharma Putra, MH.

Dimulainya kegiatan ditandai dengan penyematan tanda peserta oleh Kapolres kepada personel perwakilan.

Dalam arahannya saat membuka kegiatan, Kapolres mengungkapkan tujuan dari latihan ini untuk meningkatkan keterampilan, kemampuan, dan kesamaan pola pikir personel yang terlibat dalam operasi. 

Selanjutnya, Kapolres juga meminta dan mengingatkan anggota yang terlibat agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab dan jangan bertindak arogan.

“Melalui Latihan Pra Operasi Semana Santa Turangga 2024 kita tingkatkan kemampuan satuan tugas pengamanan melalui giat preemtif, preventif, dan gakkum guna mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan paskah dan yang lebih penting adalah laksanakan tugas dengan humanis dan jangan bertindak arogan," tutur Kapolres.

Diketahui Operasi Kepolisian dengan sandi “Operasi Semana Santa Turangga 2024” akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari tanggal 20 Maret hingga 3 April 2024 mendatang dan untuk wilayah hukum Polres Rote Ndao akan melibatkan personel sebanyak 38 orang.

Lebih lanjut Kapolres berharap dengan digelarnya Operasi Semana Santa Turangga 2024, keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam merayakan ibadah Paskah dapat terjamin dengan baik.

Kapolres juga mengingatkan agar anggota yang terlibat dalam operasi nantinya dapat berkomunikasi dan bekerjasama dengan masyarakat serta pengurus Gereja untuk kelancaran pelaksanaan ibadah dan sekaligus meningkatkan kewaspadaan terhadap adanya gangguan kamtibmas.

“Operasi ini menjadi bukti nyata komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama dalam momen penting seperti perayaan agama, saat ini perayaan Paskah bertepatan dengan puasa Ramadhan, galang masyarakat untuk bersama jaga kamtibmas, jaga toleransi sehingga kondusifitas dan situasi kamtibmas tetap aman dan damai di bumi Ita Esa,” tutup Kapolres.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh para instruktur dari Intel, Reskrim, Samapta, Lantas dan Binmas. (6n)