Sinergitas Polres Rote Ndao Bersama TNI Dan Pemda, Gelorakan Penggunaan Masker Cegah Covid - 19

Sinergitas Polres Rote Ndao Bersama TNI Dan Pemda, Gelorakan Penggunaan Masker Cegah Covid - 19
Kapolres Rote Ndao AKBP Felli Hermanto, SIK, M.Si saat menyematkan masker gratis kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker saat terjaring dalam operasi masker di pertigaan Utomo, Kamis (10/09)

www.tribratanewsrotendao.com, Rote – Menindaklanjuti Instruksi Presiden No 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin Dan Penegakkan Hukum Protokol Kesehatan Dalam Pencegahan Dan Pengendalian Covid – 19, Polres Rote Ndao bersinergi dengan Kodim 1627 Rote Ndao dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Rote Ndao gelar operasi yustisi penggunaan masker di wilayah Kabupaten Rote Ndao.

Sebelum dimulainya kegiatan, diawali dengan apel gabungan bertempat di lapangan apel mapolres Rote Ndao, pagi ini Kamis (10/09/2020).

Apel Gelar Pasukan dalam rangka Kesiapsiagaan kegiatan Menggelorakan Penggunaan Masker Secara Serentak guna Pencegahan Dan Pengendalian Covid-19  Tahun 2020 dipimpin langsung oleh Kapolres  Rote Ndao AKBP Felli Hermanto, S.I.K., M.Si dan didampingi oleh Dandim 1627 Rote Ndao LETNAN KOLONEL INF.  Educ Permadi Eko P.B, SH dan Kasat Pol PP Kabupaten Rote Ndao  Johanis E. Y. Saudale, S.Pd, M.SI.

Kapolres yang dalam amanatnya mengharapkan agar seluruh unsur kepentingan dan elemen masyarakat, harus tanggap terhadap pentingnya penggunaan masker guna mencegah penyebaran Virus Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Rote Ndao.

“Dalam kegiatan Menggelorakan Penggunaan Masker Secara Serentak ini kita tidak dapat sendiri, perlu adanya kerjasama dan koordinasi dengan pihak terkait, Pemerintah Daerah, TNI - Polri, swasta, relawan maupun masyarakat perlu bersinergi dalam upaya Menggelorakan Penggunaan Masker Secara Serentak Dalam Rangka Pencegahan Dan Pengendalian Covid-19”, ucap Kapolres.

Hadir dalam apel gabungan, Kapolres  Rote Ndao, Dandim 1627 Rote Ndao, Kasat Pol PP Kabupaten Rote Ndao, Wakapolres Rote Ndao KOMPOL Herman N. Lona, SH, para PJU Polres Rote Ndao dengan peserta apel gabungan diantaranya 1 Regu TNI AD, 1 Regu Sat Sabhara, 1 Regu Sat Lantas dan 1 Regu Sat Pol PP Kabupaten Rote Ndao.

Usai apel bersama, kegiatan dilanjutkan dengan Operasi Yustisi dalam rangka Menggelorakan Penggunaan Masker Secara Serentak guna Pencegahan Dan Pengendalian Covid-19 di wilayah Kabupaten Rote Ndao yang dilaksanakan di dua titik diantaranya Pertigaan Utomo dan di areal Pelabuhan Ba’a.

Di Pertigaan Utomo, sekitar pukul 10.20 Wita Kapolres Rote Ndao yang didampingi oleh Dandim 1627 Rote Ndao dan Kasat Pol PP Kabupaten Rote Ndao beserta anggota gabungan langsung melakukan kegiatan Operasi.

Dalam kegiatan tersebut petugas gabungan memberhentikan dan menghimbau masyarakat yang tidak menggunakan masker, selanjutnya bagi masyarakat yang tidak memiliki masker langsung dibagikan masker secara gratis.

Di tempat yang sama juga diberikan himbauan melalui pengeras suara tentang pentingnya menggunakan masker saat di luar rumah.

Selanjutnya pukul 10.50 Wita, kegiatan dilanjutkan di Areal Pelabuhan Ba’a. Di lokasi ini kegiatan dan target yang sama juga dilaksanakan.

Dalam kegiatan operasi ini masih ditemukannya masyarakat yang tidak menggunakan masker dan tidak mematuhi protokol kesehatan, sehingga masyarakat yang terjaring dalam operasi tersebut diberikan teguran dan himbauan agar selalu menggunakan masker apalagi sedang berada diluar rumah guna mencegah penyebaran virus Covid-19, selanjutnya bagi masyarakat yang tidak memiliki masker langsung diberikan masker secara gratis oleh petugas.

Sedikitnya sekitar 125 warga yang terjaring dalam operasi yang digelar selama satu setengah jam tersebut. (6”nur)