Personel Polsek Rote Barat Laut Tingkatkan Pengamanan di SPBU Longgo

Pengamanan Yang Dilakukan Untuk Mencegah Potensi Kecelakaan Lalu Lintas

Personel Polsek Rote Barat Laut Tingkatkan Pengamanan di SPBU Longgo
Personel Polsek Rote Barat Laut Melakukan Pengamanan Antrian Pengisian BBM di SPBU Longgo, Minggu (18/01/2026)

ROTE BARAT LAUT. Pasca mulai beroperasi pelayanan BBM bagi masyarakat karena terjadi keterlambatan suplai BBM dari Kupang menuju Rote, Antrian pengisian BBM pada sejumlah SPBU yang ada diwilayah hukum Polres Rote Ndao terus meningkat. Minggu (18/01/2026)

Pelayanan pengisian BBM pada SPBU Longgo menjadi prioritas pengamanan oleh Personel Polsek Rote Barat Laut, Tidak hanya antrian kendaraan yang cukup padat namun karena kondisi hujan dan bisa menyebabkan kemacetan lalu lintas maka pengamanan dilakukan secara maksimal.

Kapolsek Rote Barat Laut IPDA Andri L Pah.,S.H mengungkapkan, " Kita sudah mengantisipasi pengamanan diarea SPBU Longgo, Semenjak kemarin BBM sudah mulai dilayani oleh Operator SPBU bagi masyarakat maka seluruh jajaran kami siagakan " ungkap Kapolsek.

Animo masyarakat untuk melakukan pengisian BBM cukup tinggi untuk kebutuhan mobilitas pengguna kendaraan bermotor, Sehingga dampaknya terjadi antrian yang sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan lalulintas karna merupakan  jalur utama lalu lintas Baa - Busalangga" jelas Kapolsek

Sebelum melaksanakan pengamanan diarea SPBU,Seluruh personel saya sarankan untuk membawa perlengkapan pribadi khususnya mantel hujan agar dapat melaksanakan tugas tanpa kendala karena curah hujan yang cukup tinggi" tambah Kapolsek

Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono.,S.ST.,M.K.P  juga menghimbau masyarakat untuk tidak panik dalam melakukan pengisian BBM, Saat ini Stock BBM cukup untuk kebutuhan masyarakat Rote Ndao.

Yang harus kita lakukan adalah menghindari penyalahgunaan distribusi BBM apalagi melakukan penimbunan BBM kemudian dijual dengan harga tidak sesuai takaran dan HET seperti yang dilakukan sejumlah oknum nakal yang bertujuan untuk mencari keuntungan pribadi, Kami siap mendukung pemerintah daerah dalam melakukan tindakan tegas terhadap setiap pelanggaran yang dilakukan" tegas Kapolres. (BDN_23)