Polsek Rote Barat Gelar Patroli Malam, Jaga Kenyamanan Masyarakat

Patroli Malam Tidak Hanya Untuk Menekan Potensi Tindak Pidana Tapi Juga Memberikan Rasa Aman Bagi Masyarakat

Polsek Rote Barat Gelar Patroli Malam, Jaga Kenyamanan Masyarakat
Patroli Dialogis Personel Polsek Rote Barat di Malam Hari, Senin (05/01/2026)

ROTE BARAT. Personel Polsek Rote Barat melaksanakan patroli malam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Benyamin K Kolimon bersama Brigpol Frian Sanda. Senin (05/01/2026).

Patroli malam merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Polsek Rote Barat untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat serta menekan tindak pidana.

Rute patroli yang dilakukan oleh personel Polsek Rote Barat yaitu Desa Nemberala dan Desa Sedeoen Kecamatan Rote Barat Kabupaten Rote Ndao.

Berinteraksi dengan warga yang dijumpai juga dilakukan sebagai wujud humanis Polri dalam melaksanakan tugas kepolisian.

Kapolsek Rote Barat Ipda I Gusti Ngurah Wira Setyawan.,S.H  dalam keterangannya menyatakan bahwa melalui kegiatan Patroli dialogis terutama pada malam hari, Diharapkan dapat menekan potensi tindak pidana dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

"Rote Barat sebagai daerah tujuan wisata khususnya di kabupaten Rote Ndao harus menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi setiap wisatawan sehingga kamtibmas yang kondusif menjadi suatu keharusan untuk diwujudkan diwilayah hukum Polsek Rote Barat" ungkap Kapolsek.

Kegiatan preventif kepolisian dilakukan untuk mencegah terjadinya 3C yaitu Curat, Curas dan Curanmor. Pendekatan dengan masyarakat juga sangat penting dilakukan karena dengan sinergitas yang baik dapat menjaga kerukunan dan toleransi dalam masyarakat" jelas Kapolsek.

Polsek Rote Barat selalu siaga untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat terutama berkaitan dengan tugas kepolisian yaitu sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat, pemelihara kamtibmas dan penegakkan hukum karena Polri Untuk Masyarakat" tutup Ipda I Gusti Ngurah Wira Setyawan.,S.H. (BDN_23)