KRYD Polsek RBD Untuk Minimalisir Potensi Tindak Pidana

Langkah Pencegahan Gangguan Kamtibmas Melalui Patroli Dialogis, Personel Polsek RBD Hadir Ditengah Masyarakat Untuk Pastikan Keamanan Masyarakat.

KRYD Polsek RBD Untuk Minimalisir Potensi Tindak Pidana
Personel Polsek Rote Barat Daya Melakukan Patroli Dialogis Untuk Mewujudkan Rasa Aman Bagi Masyarakat, Selasa (25/11/2025)

ROTE BARAT DAYA, Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) merupakan upaya Polsek Rote Barat Daya untuk meningkatkan volume kegiatan kepolisian ditengah masyarakat dalam rangka pemeliharaan kamtibmas. Selasa (25/11/2025).

Personel Polsek Rote Barat Daya yang dipimpin oleh Aipda Benri Haning bersama Bripka Yat Suek dan Briptu Grevan Lengggu melaksanakan kegiatan Patroli dialogis dengan sasaran aktifitas masyarakat pada Desa Sakubatun Kecamatan Rote Barat Daya Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan preventif yang dilakukan selain untuk memantau aktifitas masyarakat juga dimanfaatkan untuk memberikan himbauan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk terus menjaga sinergitas dengan Polri dalam rangka menjaga kamtibmas tetap kondusif.

Kapolsek Rote Barat Daya Ipda Godfriet E S Mail menjelaskan bahwa melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) diharapkan dapat meningkatkan hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

"Semakin banyak kegiatan kepolisian yang dilakukan ditengah masyarakat, Dapat menjaga kemitraan dengan masyarakat serta menekan potensi tindak pidana" ungkap Kapolsek.

"Edukasi pembinaan kamtibmas yang disampaikan secara langsung bagi masyarakat juga memudahkan masyarakat untuk memberikan informasi kepada Polri jika terdapat potensi tindak pidana dilingkungannya" 

Masyarakat terus diberi pemahaman untuk peduli terhadap keamanan lingkungan dan waspada terhadap setiap potensi aksi premanisme yang dapat meresahkan dan mengganggu kamtibmas.

"Jika terdapat hal hal yang berpotensi mengganggu keamanan lingkungan, Segera informasikan kepada kami melalui Bhabinkamtibmas, Piket Polsek Rote Barat Daya maupun Layanan Call Center 110 Polres Rote Ndao" himbau Kapolsek.

Kamtibmas yang kondusif merupakan harapan kita bersama, Dengan sinergitas yang baik antara Polri dan masyarakat dapat mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat diwilayah hukum Polsek Rote Barat Daya" pungkas Kapolsek RBD Ipda Godfriet E S Mail. (BDN_23)