AJAK MASYARAKAT UNTUK TERTIB BERLALULINTAS SATUAN LALU LINTAS POLRES ROTE NDAO PASANG SPANDUK HIMBAUAN

AJAK MASYARAKAT UNTUK TERTIB BERLALULINTAS SATUAN LALU LINTAS POLRES ROTE NDAO PASANG SPANDUK HIMBAUAN
www.tribratanewsrotendao.com , Kecelakaan merupakan mesin pembunuh yang turut menyumbang dalam angka kematian manusia, banyak sekali kejadian kecelakaan lalu-lintas yang terjadi dikarenakan human error atau kesalahan maupun kelalaian manusia itu sendiri. spanduk-2 Untuk menekan angka kecelakaan yang terjadi di wilayah hukum Polres Rote Ndao, Kepolisian Resor Rote Ndao melalui Satuan lalu-lintas pagi tadi memasang spanduk yang berisi tentang himbauan untuk tertib berlalu-lintas, Sabtu,17/09/2016. Dengan bertuliskan “ Mari Ketong Tertib Berkendaraan di Jalan Supaya Ketong Selamat Sampai Di Tujuan “ yang berarti mari kita tertib berkendaraan di jalan supaya kita selamat sampai di tujuan, dengan menggunakan kearifan lokal diharapkan kata-kata dalam spanduk ini dapat lebih dipahami serta langsung menyentuh para pengguna jalan di wilayah Kabupaten Rote Ndao dan sekitarnya. Pemasangan yang diawasi langsung oleh Kasat Lantas Iptu Made Hendra Kusumanata, SIK dengan melibatkan beberapa personel Lantas, spanduk dipasang di beberapa tempat strategis seperti pertigaan Utomo dan perempatan Bank NTT, ini diharapkan dapat dilihat dan diperhatikan oleh pengguna jalan. “ Kita memang buat berbeda, sengaja untuk menggunakan bahasa sehari-hari yang digunakan oleh masyarakat Rote, ini bertujuan agar masyarakat Rote lebih memahami apa isi spanduk itu, dan dengan ini kita harapkan selain sosialisasi yang juga kita gencar laksanakan spanduk ini bermakna bagi masyarakat “, tutur Kasat. (6"nurcahyo-Humas Res Rote Ndao)